JIP.CO.ID - Semenjak kehadirannya di tahun 2012, UTV (Utility Vehicle) semakin populer di ajang balap nasional.
Tubuhnya yang mungil dan lincah dianggap cocok untuk balap speed off-road.
Ketenaran Polaris dan Artic Cat rupanya mulai tergeser dengan kehadiran UTV Can-Am di Indonesia.
Apa kehebatan Can-Am Maverick X3 X RS yang membuatnya fenomenal?
(BACA JUGA:Tank Pribadi Seharga 10 Toyota Avanza Veloz Tipe Termahal)
Maverick X3 X RS dibekali dengan shockbreker 3 ways, teknologi yang pertama dikelas UTV.
Spring preload dan cross over tuning bisa digunakan saat dibutuhkan.
Mesin dibekali dengan kapasitas 900cc 3 silinder, yang dilengkapi dengan Intelligent Thorttle Control (ITC).
Mesin rotax 3 silinder turbo memiliki 172 hp, paling besar diantara pesaingnya.
Ia dapat berakselerasi 0-100 Km/jam hanya dalam 4,9 detik dalam kondisi mesin standar.
UTV ini juga memiliki ban paling besar diantara UTV lainnya yaitu 30 x 10 x R14.
Velg beadlock dan grip roda yang baik sangat membantu saat offroad adventure.