Restorasi Land Rover Defender Yang Dipakai Jokowi, Hanya Butuh 4 Bulan

Indra Aditya - Sabtu, 4 November 2017 | 14:59 WIB

@dondwiko (Indra Aditya - )

JIP.CO.IDLand Rover Defender 110 County yang ditumpangi Presiden RI Joko Widodo, saat peresmian Tol Becakayu (3/11) sebelumnya mengalami restorasi.

Nama Dwiko Rayanto adalah sosok dibalik kesuksesan restorasi Landie tersebut.

Pengerjaan dilakukan di bengkel Casablanca Land Rover di bilangan Pondok Gede yang memang spesialis restorasi Land Rover.

Bahan Land Rover Defender 110 County tipe Pick Up dibangun dalam waktu kurang lebih selama 4 bulan.

(BACA JUGA: Volvo XC40 Versi Kecil Dari XC90 Dengan Fitur Yang Nyaris Sama)

“Mobil saya terima dalam keadaan utuh masih bisa jalan, bagian ekterior yang banyak dilakukan restorasi,” jelas Dwiko.

Mesin yang digunakan adalah tipe bensin 2.5 L, yang sebelumnya diberitakan tipe diesel 2.2 L.

Dwiko Rayanto

Restorasi meliputi menghilangkan karat yang ada di seluruh bodi.

Karet-karet yang sudah tidak layak pakai pun mengalami pergantian.

Tidak melulu soal kosmetik, sokbreker dan per Defender ini tidak luput dari restorasi.

Setelah pengecatan ulang, striping disamping bodi menambah kesan gagah pada Defender lansiran tahun 1989 ini.

Sepak terjang Land Rover Defender ini banyak menuai pujian, sebab Bapak Presiden bisa saja memakai mobil lain, tetapi pilihan malah jatuh pada Defender Pick Up ini.