Dengan Alat Ini iPhone Bisa Terhubung Dengan Head Unit Android

Indra Aditya - Rabu, 14 Februari 2018 | 13:05 WIB

headunit Android lansiran M-Tech berukuran 10 inci pada Honda CR-V Turbo Prestige (Indra Aditya - )

JIP.CO.IDHead unit berbasis Android memang tengah naik daun sebab memiliki fitur berlimpah.

Yang terbaru, kami juga memberi referensi head unit Android lansiran M-Tech ukuran 10 inci khusus untuk Honda CR-V Turbo.

Menariknya lagi, head unit ini juga bisa terkoneksi ke smartphone berbasis Android lewat alat yang disebut dongle.

Dongle ini sejatinya memang alat untuk mengoneksikan satu perangkat keras dengan perangkat lainnya.

(BACA JUGA: Suzuki SX4 S-Cross Coba Manjakan Penumpang Dengan Banyak Fitur)

GridOto Modif
dongle untuk mengoneksikan smartphone ke head unit Android


"Dengan dongle ini nantinya perangkat smartphone bisa ditampilkan melalui head unit Android (car play) dengan tampilan yang nyaris serupa," terang Richard, punggawa Kramat Motor saat ditemui di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Hal menarik lain meski berbasis Android, head unit ini juga bisa terkoneksi ke smartphone berbasis iOS (iPhone) dengan dongle ini. 

"Lebih unik lagi dongle ini juga bisa mengoneksikan iPhone. Jadi enggak terbatas pada smartphone berbasis Android saja," lanjut Richard.

Tampilan pada layar head unit pun tidak seperti mirroring yang benar-benar menyerupai tampilan di layar smartphone.

(BACA JUGA: 5 Langkah, Cara Simpel Bersihkan Jok Kulit Di Mobil)

GridOto Modif
mode car play I-Phone pada head unit Android


"Tampilannya Car Play. Tetap ada tampilan utama dan menu utama di head unit, terlihat lebih sederhana saja biar mudah dioperasikan sambil berkendara" ujarnya lebih detil.

Cukup merogoh kocek sebesar Rp 1,75 juta sudah bisa menengok isi smartphone lewat head unit Android sat berkendara.

Dan yang terpenting tidak perlu memindahkan data sama sekali karena sudah terkoneksi lewat dongle ini.

Buat yang tertarik bisa langsung kontak Kramat Motor di (021) 4516532 atau kunjungi langsung workshop-nya di Jl. Boulevard Artha Gading Blok H 11 No.1, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara.