Tak Cuma Modal Tampang Gagah, Mitsubishi Triton Ini Punya Senjata Lain

Indra Aditya - Rabu, 25 April 2018 | 14:06 WIB

Mitsubishi L200 modifikasi ala Fast and Forius Arena (Indra Aditya - )

JIP.CO.ID – Tampilan ekterior sudah gagah, Mitsubishi L200 alias Triton besutan Mitsubishi Inggris ini juga punya kelebihan lain.

Untuk menyesuaikan gaya eksterior yang gagah, bagian kabin juga mengalami ubahan.

Ubahan simpel diberikan dengan mengganti jok model bucket seat yang terbuat dari serat karbon.

Pikap ini menggunakan jok lansiran Corbeau lengkap dengan sabuk pengamana 4 titik lansiran Luke.

(BACA JUGA: Merawat Ban Cadangan Lebih Gampang Daripada Pacar Cadangan)

carscoops
Kabin Mitsubishi L200 yang dimodifikasi bergaya Fast and Furious

Tak cukup sampai disitu, mesin pikap kabin ganda ini juga mengalami rombakan total.

Dilansir dari laman Carscoops.com, mesin turbodiesel 2.400 cc telah dilengkapi dengan turbocharger dari Garrett.

Selain itu ada juga custom manifold, 3D printed air intake, intercooler baru lebih besar, dan air filter performa tinggi.

Tak lupa ECU (Engine Control Unit) pikap ini juga telah dioptimalkan biar kinerja mesin makin maksimal.

(BACA JUGA: Perlakuan Khusus Buat Material Jok Pelapis Kulit)

Mesin lama dipensiunkan, diganti milik Mitsubishi L200 Strada

Sayangnya belum ada data mengenai lonjakan tenaga berkat ubahan yang ada pada mesin ini.

Seharusnya lebih besar dari tenaga standar yakni 181 dk dan torsi 430 Nm.