Jip.co.id - Seperti dugaan, pembalap Toyota Gazoo Racing, Nasser Al-Attiyah, tampil menggebrak di awal Reli Dakar 2019.
Di stage 1 sepanjang 331 km dari Lima ke Pisco, Nasser Al-Attiyah berhasil unggul dari juara musim lalu, Carlos Sainz, dengan keunggulan hampir 2 menit.
Nasser Al-Attiyah dan Carlos Sainz sempat bertarung sengit.
Dua-duanya sama-sama tidak mau mengalah sampai akhirnya pembalap Qatar itu bisa perlahan unggul dan meninggalkan Sainz.
(Baca Juga : Intip Yuk Video Persiapan Tim Husqvarna Menjelang Reli Dakar 2019)
Carlos Sainz bertengger di posisi kedua, sementara posisi ketiga direbut Jakub Przygonski dengan selisih sedikit.
Sementara itu, Stephane Peterhansel yang langganan juara tampak tidak terlalu berkutik di stage 1 ini.
Peterhansel hanya berada di posisi ke-7.
Ternyata dirinya sempat mengalami masalah di 20 km pertama yang memang treknya berat (spesial).
Begini hasil 20 pembalap tercepat di stage 1.