Honda Jazz Dimodifikasi Bergaya Off-road, Sudah Siap Garuk Tanah

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 29 Januari 2019 | 09:00 WIB

Modifikasi Honda Jazz bergaya off-road (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Modifikasi bergaya off-road biasanya diterapkan pada SUV atau crossover.

Namun bukan berarti enggak cocok diaplikasi ke model lain seperti hatchback. Salah satunya menimpa sebuah Honda Jazz akun Instagram @jeff_palma03.

Honda Jazz generasi ketiga ini dibuat gagah dengan ubahan kaki-kaki yang kini mengenakan ban A/T berukuran besar.

Tapak ban yang dipakai juga lebih kasar membungkus pelek aftermarket dengan model palang.

Dilansir dari unggahan tersebut, ban yang dipakai ukuran 245/80 R16 MT yang membungkus pelek 16 inci.

(Baca Juga : Honda CR-V Turbo Anda Mau Ganti Pelek? Begini Tips Panduannya)

Agar ban tersebut bisa masuk, fender juga tampak dibuat lebih lebar sehingga membuat tampilannya jadi gambot.

Bagian suspensi juga ikut ditinggikan menggunakan lift kit, depan 2 inci dan belakang 3,5 inci.

Kemudian di bagian buritan juga disematkan konde sebagai tempat ban cadangan.

Di bagian atap ada roof rack yang siap menampung logistik dan perlengkapan ekstra untuk berpetualang.

Tak lupa di bagian depan juga tampak dilengkapi dengan winch, piranti wajib buat yang suka off-road.