Interior Mercedes-AMG GLE 63 Sukses Dibuat Lebih Keren Oleh TopCar

Nabiel Giebran El Rizani - Kamis, 14 Maret 2019 | 17:00 WIB

Tampilan kabin Mercedes-AMG GLE 63 S garapan TopCar (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Bukan cuma pada bagian ekterior saja yang dimodifikasi dari TopCar, akan tetapi pada interior Mercedes-AMG GLE 63 S juga alami perubahan.

Tuner asal Rusia ini memberikan rasa dan gaya kabin S-Class pada Mercedes-AMG GLE 63 S ini.

Senada dengan tampilan eksterior, warna ungu menghiasi kabin ini yang dikombinasi dengan hitam.

Mulai dari dasbor, trim pintu, hingga jok semua diberikan lapisan kombinasi lapisan Nappa warna ungu.

(Baca Juga : Modifikasi Mercedes-AMG G63 Ini Merupakan Hasil Salah Satu Kolaborasi)

carscoops
Tampilan kabin Mercedes-AMG GLE 63 S garapan TopCar
Aura mewah gaya S-Class sangat terpancar dari aksen jahitan yang diberikan pada kabin Mercedes-AMG GLE 63 S ini.

Bukan cuma itu, lapisan serat karbon juga melengkapi tampilan kabin Mercedes-AMG GLE 63 S ini.

Serat karbon disematkan di sekitar dasbor yang membuatnya semakin mewah dan berkelas. Selain itu ada juga di daerah kemudi dan di konsol tengah.

Selain kesan mewah, kesan sporti juga dapet dari kombinasi kulit Nappa hitam dan ungu pada jok.