Jip.co.id-Banyak kalangan bilang bahwa 200Tdi dan 300Tdi merupakan mesin legendaris Land Rover Defender di Indonesia.
Keduanya tergolong mesin konvensional yang bandel dan tidak melibatkan banyak peranti eletronik.
Dengan demikian simpel dan mudah perawatannya.
Kedua mesin ini memiliki kapasitas sama (2.500 cc), namun ada perbedaan yang mendasar di antara keduanya.
(Baca Juga : Chelsea Truck Sukses Ubah Land Rover Defender Ini Dengan Gaya Seri 2)
200Tdi memiliki turbo yang menonjol ke bagian atas dan tampilan mesin tergolong kuno.
Sedangkan mesin 300Tdi memiliki posisi turbo di bawah dan tampilannya lebih modern berkat kehadiran tutup plastik yang dipasang pada bagian atas mesin.
Selain mesin 200Tdi dan 300Tdi terdapat pula mesin V8 bensin sebagai pilihan.
Mesin berkapasitas 3.9 liter mampu menghasilkan tenaga 182 dk, tapi di Indonesia pengguna mesin ini sangat sedikit dan kurang familiar.