Wadaw, Ini Hasil Tes Akselerasi dan Konsumsi BBM Suzuki Vitara!

Dwi Wahyu R. - Kamis, 6 Juli 2023 | 12:39 WIB

Suzuki Vitara 4x4 saat dites Tabloid Otomotif (Dwi Wahyu R. - )

Jip.co.id-Suzuki Vitara JX 4x4 diluncurkan di Indonesia pada Februari 1992.

Saat diluncurkan Suzuki Vitara JX 4x4 ini diberi harga on-the road Rp 38 juta untuk wilayah DKI Jakarta.

Tahukah Anda berapa konsumsi BBM dan akselerasi dari Suzuki Vitara JX 4x4 pada saat diluncurkan di Indonesia pada 1992?

Berdasar data pengetesan Tabloid Otomotif yang ditayangkan di edisi No. 19/11 Senin, 14 September 1992 akselerasi 0-100 km/jam Suzuki Vitara JX 4x4 mencatat waktu 24,34 detik.

 

Tabloid Otomotif
Suzuki Vitara JX 4X4

(Baca Juga : Ayo Tebak, Berapa Harga Suzuki Vitara saat Diluncurkan pada 1992?)

Sementara itu konsumsi bahan bakar rata-rata Suzuki Vitara JX 4x4 saat pengujian 9,7 km/liter.

Buat informasi, Suzuki Vitara JX 4x4 menggunakan mesin 4-silinder 1.590 cc SOHC 8 katup dengan sistem bahan bakar karburator.

Tenaga mesin maksimum yang dihasilkan 76 dk/5.400 rpm dengan torsi puncak 127.4 Nm/3.000 rpm.