Ini Dia Target Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV Selama GIIAS 2019

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 23 Juli 2019 | 18:45 WIB

Mitsubishi Outlander PHEV (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memboyong mobil terbaru mereka Mitsubishi Outlander PHEV dalam gelaran GIIAS 2019.

Di ajang ini, Mitsubishi enggan muluk-muluk memasang target tinggi dalam menjual Outlander PHEV.

"Pada dasarnya produk ini bukan ditujukan untuk menjadi volume maker seperti Xpander atau Pajero Sport," jelas Imam Choeru, Head of Sales and Marketing MMKSI.

 

(Baca Juga: Ini Waktu yang Dibutuhkan Untuk Charge Baterai Outlander PHEV)

Pada gelaran GIIAS tahun ini, MMKSI lebih fokus untuk memperkenalkan teknologi Plug-in Hybrid Outlander kepada konsumen.

"Untuk Outlander PHEV, target kami adalah 2 sampai 5 unit selama di GIIAS ini," ucapnya.

Outlander PHEV merupakan mobil Plug-in Hybrid pertama Mitsubishi yang dipasarkan untuk Indonesia.

Di seluruh dunia, Outlander PHEV cukup mendapat respon baik dari masyarakat.

Mitsubishi mengklaim, Outlander PHEV telah terjual 200.000 unit di dunia.