Modifikasi Jip, Suzuki Jimny Baru Ini Coba Pakai Gaya Amerika

Nabiel Giebran El Rizani - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 14:00 WIB

Suzuki Jimny tampil dengan otot besar khas gaya Amerika (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Modifikasi Suzuki Jimny terbaru memang akan semakin banyak.

Sebelumnya kami sudah ulas pilihan pelek, referensi modif sampai aksesori semisal cover ban cadangan juga karpet kabin untuk modifikasi Jimny baru. 

Nah kali ini kami kasih lagi referensi modifikasi Jimny baru yang tampil beda dengan penggunaan pelek berukuran besar.

www.gramha.net
Suzuki Jimny + Fuel Off-Road Contra 20 inci
"Ini di luar negeri (Dubai) salah satu yang kami suplai barang-barangnya," ucap Soeganda dari Mega Arvia yang support pelek untuk modifikasi Jimny baru. 

Yup, SUV mungil ini terlihat berjenjang pakai pelek 20 inci dimodif ala gaya USDM alias United State Domestic Market.

(Baca Juga: Modifikasi Jip, Sokbreker Tein Bikin Suzuki Jimny Baru Makin Kekar)

"Pakai 20 inci bikin tongkrongan Jimny jadi besar banget dan Amerika banget gayanya," tukas Soeganda lagi.

 

Pelek ukuran 20 inci tersebut merupakan lansiran Fuel Off-Road Contra dengan model palang 10 dual-tone.

Pelek itu lantas dibungkus dengan ban Hubilead buatan Dubai dengan profil yang cukup tipis. 

www.gramha.net
Modifikasi Suzuki Jimny baru pasang pelek Fuel Off-Road Contra ukuran 20 inci

Meski terlihat gaya dan memberi kesan berbeda, penggunaan pelek berukuran besar tentu ada sisi negeatif 

Pelek besar tentu membuat bantingan suspensi Jimny baru akan semakin keras.

 

Ditambah dengan risiko pengendalian yang disinyalir semakin limbung saat melibas tikungan dikecepatan menengah hingga tinggi.

Meski kami meyakini saat Anda melaju perlahan di jalan, sorot mata akan langsung terpana melihat setup kaki Jimny baru seperti ini.