Modifikasi SUV, Toyota C-HR Tambah Tampan Pakai Body Kit Ini

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 13 September 2019 | 10:15 WIB

Toyota C-HR pakai body kit GT (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Toyota C-HR di Indonesia memang belum terlalu populer jika dibanding Honda HR-V. 

Padahal dengan bekal bodi yang agresif, C-HR mudah banget kok dimodifikasi bergaya sporty hanya dengan mengasup body kit custom.

Seperti C-HR putih satu ini yang kami temukan di laman Paultan.org yang sudah dipadu penggunaan body kit GT.

(Baca Juga: Modifikasi SUV, Toyota C-HR Berhasil Diubah Jadi Lebih Agresif)

paultan.org
Side skirts dengan aksen merah

Body kit ini adalah hasil rancangan Faustino dan ditawarkan oleh Toyota Motor Thailand.

Lengkap mulai dari depan ada lip spoiler tipis dipadu aksen merah plus gril sarang lebah.

Kemudian di sisi bodi ada side skirts simpel dan juga dengan aksen merah. Sementara area belakang dijejali diffuser warna silver lengkap dengan logo GT.

Tampilan belakang jadi makin keren dengan penggunaan dua lubang knalpot kembar di kedua sudut bumper.

(Baca Juga: Modifikasi SUV, Toyota C-HR Hybrid Berhasil Diubah Bergaya Rally)

paultan.org
Tampilan belakang Toyota C-HR pakai body kit GT
Tampilan C-HR ini tetap sporti dengan pelek dual-tone ukuran 17 inci.

Menurut laman Paultan.org, untuk satu set body kit ini dibanderol seharga 20.000 baht atau sekitar Rp 9,1 juta.