Jip.co.id - Modifikasi Isuzu D-Max ini tampil agak berbeda dengan warna yang dipakai.
Bumper depan, pintu depan, hingga bak belakang semua dilapis dengan warna pink.
Meski begitu pikap kabin ganda ini tetap mengeluarkan aura racing dengan penggunaan material serat karbon.
Aplikasi serat karbon melekat mulai dari kap mesin, fender depan, hingga pintu baris kedua.
(Baca Juga: Modifikasi Double Cabin, Isuzu D-Max Makin Ganteng Pakai Pelek Ini)
D-Max ini juga terlihat lebih gambot karena sudah dijejali fender lebih lebar.
Fender itu memayungi peleknya ukuran 19 inci lebar 9,5 dibungkus ban 275/35 R19 di depan, dan belakang 11 inci ban 285/40 R19.
(Baca Juga: Modifikasi Double Cabin, Isuzu D-Max Ini Ganti Muka Jadi Lebih Keren)
Masuk ke kabin juga tak luput dari ubahan yang membuat aura racing makin terasa.
Joknya diganti dengan bucket seat Kirkey 55 Series Pro Street Drag dibungkus motif kamuflase.
Setirnya diganti Vertex kemudian ada beberapa indikator tambahan berlabel Defi menempel di dasbor.