Gokil, Toyota HiAce Baru Dibikin Jadi Berpenggerak 4x4

Nabiel Giebran El Rizani - Kamis, 12 Desember 2019 | 09:15 WIB

Modifikasi Toyota HiAce terbaru dengan tema off-road (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Toyota HiAce merupakan sebuah MPV komersial yang baru saja mendapat pembaruan dari segi wajah, akomodasi dan juga fitur yang semakin lengkap.

Toyota HiAce ditujukan untuk angkut banyak orang bahkan hingga 17 orang penumpang.

Namun bagaimana jika HiAce justru dibuat lebih gagah dengan bergaya ALTO (All Light Trrain Off-Road). Waduh!

Ya, modifikasi Toyota HiAce gaya ALTO ini satu diwujudkan bengkel asal Australia, Bus4x4.

Dari segi tampilan, HiAce anyar ini diubah jadi lebih gagah dengan bumper guard besar warna hitam.

(Baca Juga: Ubahan Toyota Hilux Ini Bisa Bikin Orang Melirik Terus)

autoindustriya.com
Kaki-kaki diubah jadi lebih jinjit
Kemudian ada snorkel juga terpasang di pilar A sebelah kanan.

Nah yang paling istimewa dari modifikasi HiAce ini tentu saja ubahan bagian kaki-kaki yang dibikin berjenjang.

Dilansir dari laman autoindustriya.com, HiAce ini jadi lebih tinggi 180 mm ditopang penggunaan lift kit custom.

(Baca Juga: Toyota Fortuner Ini Bisa Buat Orang Silau Saat Melihatnya)

autoindustriya.com
Upgrade suspensi dan penggerak jadi 4x4
Tak lupa peleknya diganti ukuran 17 inci dibungkus ban 265/70R Maxis 980 jadi lebih gagah.

Tak kalah keren, HiAce ini juga diubah bagian penggerak rodanya jadi 4x4.

Sekarang memiliki sistem all-wheel drive yang dapat dipilih yang dapat diatur ke 4WD-High, atau 4WD-Low.

HiAce ini juga memiliki lock diferensial tengah dan belakang yang dapat menghasilkan transfer daya yang sama antara gardan depan dan belakang.