Modifikasi SUV, Toyota C-HR Berhasil Diubah Jadi Lebih Garang

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 29 Desember 2019 | 19:30 WIB

Toyota C-HR hasil modifikasi dari M'z Speed (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Inspirasi modifikasi Toyota C-HR ini datang dari tuner Jepang, M'z Speed.

Instrumen body kit masih menjadi senjata utama dalam mengubah tampilan eksterior.

Mulai dari tampilan depan dilengkapi dengan spoiler dengan gaya yang modern dan agresif.

(Baca Juga: Berminat Membeli Toyota Land Cruiser VX? Begini Cara Mengecek Kondisi Mesinnya)

mzspeed
Tampilan samping Toyota C-HR hasil modifikasi dari M'z Speed
Bagian gril juga dicustom dengan gaya yang lebih modern dan agresif.

Bergeser ke bagian samping juga diberi side skirts simpel dan pelek baru.

Menggunakan pelek Juno Rising ukuran 20 inci dengan desain yang agresif juga.

Buritan juga tak ketinggalan dengan ditambahkan spoiler belakang dan bumper baru.

(Baca Juga: Pilihan SUV Bekas dari Toyota Dengan Harga Ramah Kantong)

mzspeed
Toyota C-HR hasil modifikasi dari M'z Speed
Bumper ini bergaya lebih agresif dan ditanam double muffler kanan dan kiri.

Makin modern dengan LED kecil yang menghiasi buritan C-HR ini.

Agar tampilanya makin oke, bagian kaki-kaki juga diganti dengan coilover adjustable V-Spec dengan 14 langkah pengaturan.