Bagaimana Kenyamanan yang Ditawarkan Peugeot 5008, Apakah Sudah Oke?

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 26 Januari 2020 | 19:30 WIB

Peugeot 5008 GT Line (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Peugeot 5008 GT Line memakai suspensi McPherson Strut pada bagian depan serta semi-independent di belakang.

Lalu bagaimana kenyamanan yang ditawarkan oleh SUV perkotaan ini dengan kemampuan light off-road yang cukup mumpuni?

Karakter suspensi 5008 sangat khas mobil Eropa, solid dengan kencenderungan kaku.

Namun karakter ini tak menjadikannya buruk di soal kenyamanan, karena untuk beberapa jenis permukaan seperti aspal bergelombang atau speed trap, Peugeot 5008 masih terasa nyaman.

Tapi memang jika bertemu jalan berlubang dalam atau polisi tidur, maka suspensi yang keras jadi terasa rigid-nya.

(Baca Juga: Mau Ganti Head Unit Toyota Fortuner Biar Makin Mewah? Siapin Dana Segini)

Taufan Rizaldy/GridOto.com
Suspensi Peugeot 5008 sudah semi independent

Lalu soal kekedapan kabin, pertama kali masuk ke kabin saja sudah terasa kalau mobil ini kedap.

Dan dari hasil pengetesan kami, road noise dalam kecepatan 60 km/jam yakni 61,4 dB.

Angka lebih dari 61 dB memang tidak menjadikannya mobil yang sangat kedap, tapi sudah cukup baik untuk memberi kenyamanan bagi penumpang di dalam kabin.

Jadi bisa kami simpulkan soal kenyamanan 5008, selama medan yang dihadapi lebih dominan aspal, maka karakter suspensi yang kaku membuatnya terasa mantap.

Namun jika sering ketemu jalan jelek, maka akan terlihat kalau Peugeot 5008 punya suspensi yang cukup keras.