Jip.co.id - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) resmi menghadirkan Rocky sebagai SUV terbaru untuk pasar Indonesia, hari ini (30/4/2021).
Daihatsu Rocky yang merupakan produk kelima dari kerjasama panjang ADM dan PT Toyota Astra Motor (TAM) selama nyaris dua dekade itu ada dalam 11 varian.
Namun dari rilis resmi yang diterima GridOto.com, tertulis bahwa saat ini baru ada 5 varian saja dengan tipe 1.0L.
Ke-5 varian tersebut dibekali mesin 1KKE-VET 996 cc 3 silinder turbo, dengan tenaga maksimal 98 dk dan torsi 140 Nm yang disandingkan dengan transmisi otomatis Dual Mode CVT (D-CVT).
Terhitung hari ini juga, Daihatsu Rocky baru bisa dipesan di seluruh dealer Daihatsu di Tanah Air.
Baca Juga: Tempat Terbaik Untuk Winch ‘Nangkring’, Cobain Deh!
Daihatsu Rocky 1.0L memiliki 5 varian yang tersedia di semua outlet Daihatsu di seluruh Indonesia dengan harga mulai dari Rp 214.200.000 hingga Rp 236.100.000.
Toshinori Edamoto selaku President Director ADM mengatakan, Rocky hadir untuk menjawab perkembangan tren SUV di Indonesia.
“Sesuai tren terkini, dengan bangga Daihatsu mempersembahkan compact SUV terbaru Rocky di Indonesia,” ujar Toshinori dalam acara peluncuran yang dilakukan secara virtual, Jum’at (31/4/2021).
“Selain itu, nama ‘Rocky’ juga menggambarkan jiwa muda yang tangguh dan kuat,” pungkasnya.