Jip.co.id - Dalam Liga Irit Gridoto 2021, JIP cukup tertarik dengan hadirnya sosok Hyundai Santa Fe. Karena posturnya paling bongsor sendiri dari yang lainnya.
Beda dengan Nissan Magnite, Suzuki Ignis, atau Toyota Raize yang kompak dengan mesin mungil.
Santa Fe diesel adalah Big SUV dengan postur besar dan mesin sangat bertenaga.
Sudah jelas Santa Fe merupakan pesaing SUV yang paling dekat Corolla Cross Hybrid yang JIP gunakan.
Panjangnya 4,7 meter dengan lebar 1,9 meter. Kami pastikan, inilah peserta Liga Irit 2021 yang paling jumbo.
Mesin menggunakan unit 2.151 cc 4 silinder turbo. Jantung mekanis ini melecut tenaga 202 dk dengan torsi masif 440 Nm.
Baca Juga: Cegah Rusaknya Karet Boot Sebelum Terlambat
Disalurkan ke roda depan via girboks kopling ganda (DCT) 8 percepatan, Santa Fe diesel menyelesaikan akselerasi 0-100 km/jam dalam 8,6 detik.
Santa Fe diesel dimasukan dalam Liga Irit ini, karena hasil tes konsumsi BBM yang pernah dilakukan tim tester Gridoto.
Di rute Dalam Kota ia meraih 14,5 km/l lalu di rute Tol, dengan sangat meyakinkan Santa Fe diesel mencetak 20,2 km/l.
Artinya, di luar aspek postur bongsor, mesin bertenaga, dan akselerasi kencang.
Santa Fe diesel salah satu peserta yang potensial mencetak hasil terbaik di Liga Irit 2021.