Rekomendasi BBM Buat Chevrolet Trax, Supaya Mesin Tetap Awet!

GBRN,Muslimin Trisyuliono - Jumat, 4 Februari 2022 | 18:50 WIB

Ilustrasi Chevrolet Trax bekas (GBRN,Muslimin Trisyuliono - )

Jip.co.id - Chevrolet Trax dibekali mesin ECOTEC 1.400 cc Turbo, dengan transmisi triptonic 6-percepatan penggerak roda depan (FWD).

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 138 dk pada 4.900-6.000 rpm, dan torsi puncak 200 Nm pada 1.850-4.900 rpm.

Buat yang berniat memiliki Chevrolet Trax di tahun ini, tidak ada salahnya untuk mengetahui rekomendasi bahan bakar minyak (BBM).

Menurut Rasim Rusdianto, Pemilik bengkel spesialis ChevroletMentari Motor di Jakarta Selatan, Trax disarankan diisi BBM jenis Pertamax Turbo (RON 98).

"Dari pabrikan sebenarnya rekomendasinya itu pakai BBM dengan oktan 95, atau bisa pakai Pertamax Turbo oktan 98," ujar Rasim.

Rasim melanjutkan, pemilik Chevrolet Trax sebenarnya juga bisa memakai Pertamax sebagai opsi.

Namun efeknya adalah tenaga mesin akan berkurang dan pemilik harus sering melakukan perawatan berkala.

Baca Juga: Yuk Cari Tahu Beda Jenis Karakter Per Pada Kendaraan 4x4 & Offroad

"Paling turun kami sarankan Pertamax paling minimal. Itu harus lebih sering di servis rutin dari pabrikan tiap 10.000 km, makanya disarankan 5.000 km," ungkap Rasim.


Sekadar informasi, Chevrolet Trax bekas lansiran 2016 atau generasi pertamanya, saat ini bisa dipinang mulai Rp 125 juta hingga Rp 160 jutaan tergantung kondisi unit.

Selain harga bekasnya relatif terjangkau, Chevrolet Trax juga dibekali berbagai fitur menarik seperti keyless, cruise control, head unit touchscreen 7 inci yang dapat terhubung ke smartphone, hingga sunroof yang ditemui di tipe LTZ.

Mentari Motor

Jl. Warung Buncit Raya No.477, RT.8/RW.5, Kalibata, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740

Telp: (0817-0239-000)