Mesin Baru Honda HR-V 1.500 cc Dengan Hyundai Creta, Lebih Bertenaga Mana?

GBRN,Aries Aditya Putra - Rabu, 6 April 2022 | 14:55 WIB

All New Honda HR-V (GBRN,Aries Aditya Putra - )

Jip.co.id - Honda HR-V terbaru punya 2 pilihan mesin yaitu 1.500 cc naturally aspirated dan 1.500 cc turbo.

Menariknya, mobil baru Honda HR-V SE dijual dengan harga Rp 399,9 juta.

Harga ini beda tipis dengan Hyundai Creta Prime yang paling mahal seharga Rp 399 juta.

Tapi bagaimana soal mesinnya? Antara Honda HR-V dengan Hyundai Creta siapa lebih unggul?

Di atas kertas, Hyundai Creta dimodali mesin Smartstream 1.5 G kapasitas 1.497 cc.

Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga 115 dk dan torsi 144 Nm ke roda depan melalui iVT.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Mesin Hyundai Creta
 

Baca Juga: Gak Pernah Kepikiran, Ternyata Ini Arti Kode Angka di Tutup Radiator Mobil

Jika dibandingkan dengan Honda HR-V, mesin baru berteknologi i-VTEC DOHC ini sanggup menghasilkan tenaga 121 dk dan torsi 145 Nm.

Penyaluran tenaganya pun masih sama melalui CVT ke roda depan.

Artinya, bila dilihat dari spesifikasi mesin, HR-V masih lebih unggul dari Creta.

Namun banyak faktor yang bisa mempengaruhi akselerasi dan juga konsumsi BBM.

Misalnya dari segi dimensi, bobot sampai penyaluran tenaga ke rodanya.