Nissan X-Trail Rugged X Edition, Gagah dan Cocok Banget Diajak Berpetualang

GBRN,Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 10 Agustus 2022 | 14:55 WIB

Nissan X-Trail Rugged X dibekali desain dan kelengkapan yang lebih macho (GBRN,Luthfi Abdul Aziz - )

Jip.co.id - Berbasis Nissan X-Trail generasi keempat, ini dia Nissan X-Trail Rugged X Edition yang hadir membawa nuansa adventure dibanding varian standar.

Lalu apa perbedaannya? Pertama ialah beberapa kosmetik luar yang sukses menambah kesan macho pada edisi khusus X-Trail ini.

Sebut saja pasokan add-on spoiler dinamis semacam under guard yang didesain selaras dengan lekuk bumper depan dan belakang standar.

Untuk menciptakan visual lebih sporty, beberapa aksen hitam ikut disematkan pada gril V-Motion, handle pintu, dan juga cover spion.

Carscoops
Nissan X-Trail Rugged X mendapat pelek alumunium khusus ukuran 18 inci

Kosmetik lain yang bikin aura adventure makin kerasa ialah pasokan roof rail di area atap agar bisa dipasangi roof box atau cross bar.

Ubahan juga berlanjut pada komposisi roda dengan pelek alumunium khusus ring 18 inci warna dual-tone yang dibalut ban 235/60 R18.

Tidak sekadar eksterior, edisi khusus X-Trail ini juga mendapatkan kelengkapan lain di dalam kabin yakni pelapis Cell-Cloth di semua joknya.

Komponen ini berfungsi melindungi jok dari air, sehingga pengemudi dan penumpang bisa masuk ke dalam kabin dengan pakaian basah.

Baca Juga: Kena Sentuhan Autech, Nissan X-Trail Baru Makin Berkelas Luar dan Dalam

Carscoops
Kabin Nissan X-Trail Rugged X mendapat pelapis Cell-Cloth di semua joknya

Di Jepang, X-Trail terbaru hanya hadir dengan powertrain hybrid e-Power, yang mengandalkan mesin 3-silinder 1.500 cc VC-Turbo.

Juga opsi penggerak empat roda (4WD) berlabel e-4ORCE yang memberi sensasi berkendara lebih menyenangkan di berbagai kondisi jalan.