JIP.CO.ID – Mobil Anda bisa terkena penyakit karat bila tidak diperhatikan.
Hal itu terjadi, lantaran sebagian besar komponen penyusun kendaraan terbuat dari besi.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan karat muncul pada mobil.
“Penyebab bodi mobil berkarat biasanya karena faktor usia, dan kelalaian pemilik dalam merawat kendaraan,” ujar Rudi Ganefia, Workshop Head Auto2000 Krida di Cilandak Jakarta Selatan.
“Selain itu, daerah atau lokasi juga berpengaruh, seperti daerah Jakarta Utara yang memiliki kelembaban tinggi,” imbuhnya.
(BACA JUGA: Mitsubishi Delica Makin Keren Dengan Tampil Rally Look)
Selain itu, cuaca ekstrem dari hujan ke panas, menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya karat.
“Air hujan yang mengandung unsur garam, atau polusi industri juga bisa mempercepat terjadinya karat di mobil,” jelas Rudi.
Karat juga bisa muncul di mobil, jika menutup mobil ketika kondisi mobil sedang basah.
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR