Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jurus Cegah Rongrongan Karat

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 28 Mei 2018 | 17:00 WIB
Karat pada mobil
Karat pada mobil

Jip.co.id - Salah satu musuh kendaraan berkenaan dengan bodi adalah karat.

Karat terjadi karena proses oksidasi pada material besi.

Jika diteruskan akan menyebabkan korosi dan hal terburuknya adalah rusaknya material besi bahkan hingga hancur berlubang.

Kendaraan yang sudah tua paling rentan terhadap karat.

Bagian yang akan dilapisi dibersihkan dahulu
Bagian yang akan dilapisi dibersihkan dahulu
Terlebih yang sudah mengalami pengecatan ulang dengan cara kerok total.

“Pada saat melakukan pengecatan, permukaan logam digosok hingga nampak permukaan logamnya. Hal ini yang menghilangkan anti karat bawaan asli pabrik,” terang Migrawan dari Kiat Indah Megah Motor.

(BACA JUGA: Tips Perawatan Kaca Mobil Buat Mudik Ke Kampung Halaman)

“Namun karat pun bisa muncul pada kendaraan yang relatif anyar dengan cat orisinal. Kondisi ini biasa ditemui pada kendaraan yang berada di daerah dekat pantai karena uap udaranya mengandung partikel garam yang menyebabkan pelat logam pada mobil cepat keropos,” lanjut pria yang ramah disapa Ega ini.

“Beberapa bagian dari kendaraan menjadi rawan akan karat. Seperti sepatbor ataupun lantai merupakan lokasi favorit bercokolnya karat,” sambung Ega.

Bersihkan dari debu dan dilap dengan kain lebih sempurna jika diikuti dengan sedot dengan mesin vacum cleaner
Bersihkan dari debu dan dilap dengan kain lebih sempurna jika diikuti dengan sedot dengan mesin vacum cleaner
Pada dasarnya proses pengkaratan tidak bisa dielakkan, namun bisa ditangkal untuk diperlambat kerusakannya.

Sifatnya pelapisan bidang dengan suatu bahan sehingga pengaruh dari udara di sekeliling material yang akan diantikarat dapat tereduksi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa