Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penuhi Kebutuhan Turing CRF250 Rally Dimodif Jadi Begini

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 7 Oktober 2018 | 15:00 WIB
Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Wawa
Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike

Jip.co.id - Modifikasi Honda CRF250 Rally milik Fandi Muhammad ini lantaran untuk menjawab keinginan dan kebutuhannya ketika turing.

"CRF250 Rally cocok dengan karakter saya yang power cukup, suspensi paling nyaman, handling nyaman dan posisi duduk cocok untuk turing," buka Fandi.

Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Wawa
Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Ubahan dilakukan pada CRF250 Rally ini dengan mengusung konsep supermoto yang dikerjakan CAOS Custom Bike.

"Emang dari dulu saya penggemar supermoto, terus kalau turing suka ngebut. Jadi pakai ban supermoto lebih aman buat ngebut dari pada ban trail," Kata Fandi.

(BACA JUGA: Ini Dua Jenis Kabel Winch buat Off-Road)

Bagian pelek diganti dengan ring 17 inchi lebar 3.50 inci depan dan 4.25 inci di belakang dengan ban Pirelli Scorpion dan tubeless meskipun pakai pelek model jeruji.

Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Wawa
Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Tak cukup segitu saja beberapa sektor pada CRF250 Rally ini juga diberi perlindungan untuk menjaga motor apabila terjadi hal tidak diinginkan.

Kemudia ada ekstra rak pada bagian belakang motor untuk membawa perlengkapan saat turing.

Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Wawa
Honda CRF250 Rally Supermoto Simpel CAOS Custom Bike
Untuk bodi biar lebih terlihat beda dari CRF250 Rally biasanya dipilih decal dengan motif simpel dengan grafis merah dan hijau.

(BACA JUGA: Toyota Fortuner VRZ Dibuat Buas, Enteng Ngegas dan Gampang Terbang)

"Proses modifnya cuma 10 hari karena kebanyakan pakai part plug and play dengan biaya total modifikasinya hampir Rp. 20 juta," tutup Fandi.

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa