Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Berharap Honda HR-V Sport Masuk Indonesia

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 4 Desember 2018 | 08:30 WIB
Honda HR-V Sport gendong mesin Civic turbo
Carscoops
Honda HR-V Sport gendong mesin Civic turbo

Jip.co.id - Pecinta Honda di Indonesia, jangan berharap HR-V Sport dijual di Tanah Air. Sebab, PT Honda Prospect Motor (HPM) sampai sekarang belum memiliki rencana untuk membawa SUV tersebut ke Indonesia.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM di acara ISSOM 2018, di BSD, Tangerang.

"Belum ada rencana soal itu (HR-V Sport)," ucap Jonfis singkat kepada awak media, Minggu (2/12/2018).

(BACA JUGA: Honda Kenalkan SUV Baru, Generasi Anyar Honda HR-V?)

Kehadiran HR-V Sport itu sendiri memang cukup viral, karena secara tenaga dengan menggunakan mesin Civic, mampu menghasilkan daya maksimal 182 dk dan torsi 240 Nm.

Model tersebut mulai dijual pada awal 2019 di London, Inggris. Setelah itu menyusul ke beberapa negara lain di Eropa dan lain sebagainya.

Secara tampilan, baik luar maupun dalam memiliki perbedaan yang signifikan dengan versi standar. Paling signifikan cover spion dibalut kelir hitam, punya dua knalpot, lampu depan LED, dan pelek 18 inci.

Sementara bagian dalam, jok untuk bagian spoir dan penumpang depan memiliki desain yang baru, dan tentunya mampu memberikan kesan sporty yang lebih. Sementara pemilihan warna dikombinasikan antara merah dan hitam.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa