Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bersiaplah Weekend Ini Kejurnas Sprint Rally Seri 3 2018 Siap Digelar

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 10 Agustus 2018 | 11:10 WIB
Kejurnas Sprint Rally 2018
Istimewa
Kejurnas Sprint Rally 2018

Jip.co.id - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat mengeluarkan informasi terbaru terkait penyelenggaraan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sprint Rally 2018 putaran ketiga.

Sebelumnya, Kejurnas Sprint Rally 2018 putaran ketiga direncanakan akan digelar bersamaan dengan Indonesia eXtreme Offroad Championship (IXOR) 2018 putaran satu pada 28 dan 29 Juli.

Namun setelah dilakukan rapat koordinasi, penyelenggaraan Kejurnas Sprint Rally 2018 putaran ketiga akan diundur satu pekan setelah IXOR 2018 putaran satu, atau tepatnya pada Sabtu (11/8) dan Minggu (12/8) mendatang di Sirkuit Paramount, Gading Serpong, Tangerang Selatan.

(BACA JUGA: Rogoh Kantong Lebih Dalam Saat SUV Anda Sudah Ngebul)

Hal ini diungkapkan langsung oleh Rifat Sungkar selaku Ketua Komisi Rally IMI Pusat.

“Setelah kami lakukan rapat koordinasi bersama, diputuskan jika ajang Kejurnas Sprint Rally 2018 putaran ketiga tidak bersamaan dengan IXOR 2018 putaran satu. Kami akan menggelar Kejurnas Sprint Rally 2018 putaran ketiga pada 11 dan 12 Agustus yang penyelenggarannya juga akan mendapat dukungan dari Banteng Motorsport.”

Saat digelarnya Kejurnas Sprint Rally 2018 putaran tiga, Banteng Motorsport sebagai salah satu tim rally dan offroad kawakan Tanah Air juga turut serta menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) DKI Sprint Rally 2018 putaran kedua bertajuk 'Merdeka Sprint Rally'.

Event ini sendiri merupakan kelanjutan dari ajang sprint rally yang digagas Banteng Motorsport pada Mei lalu.

(BACA JUGA: Toyota Klaim SUV Andalannya Ini Aman Tenggak B20)

Sementara itu, Hervian Soejono yang menjabat Ketua Komisi Sprint Rally menambahkan, “Kerja sama yang terjalin dengan Banteng Motorsport ini merupakan suatu visi yang coba dikembangkan IMI dengan pak Prasetyo Edi Marsudi dan Bimo selaku pimpinan Banteng Motorsport, agar semangat serta kebangkitan ajang rally dan sprint rally tidak putus dan dapat terus terjalin dengan baik ke depannya.”

Adapun jadwal terbaru yang dikeluarkan IMI Pusat terkait jadwal Kejurnas Sprint Rally 2018 adalah sebagai berikut:

- Putaran 3 / 11-12 Agustus di Paramount, Gading Serpong
- Putaran 4 / 1-2 September di Serang, Banten
- Tentative 8-9 September
- Putaran 5 / 29-30 September di Serang, Banten bersamaan dengan IXOR 
- Putaran 6 / 13-14 Oktober lokasi tentative bersamaan dengan IXOR
- Putaran 7 / 10-11 November di Medan, Sumatera Utara bersamaan dengan Kejurnas Rally putaran 3

 

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : imi.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa