Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beli Roof Tent Yuk Gaes, Kemah Asyik dan Kekinian di Atap Mobil Anda

Dwi Wahyu R. - Rabu, 19 Desember 2018 | 12:22 WIB
Roof tent di Land Rover
newspress.co.uk
Roof tent di Land Rover

Jip.co.id-Roof tent merupakan peralatan kemah kekinian yang awalnya cuma populer di kalangan penggemar petualangan dan overlander di luar negeri.

Soalnya, kemah pakai roof tent ini sangat praktis karena mudah untuk digunakan.

"Roof tent adalah tenda kemah ini yang dipasang di atap mobil," jelas Catur Wibowo, Pemilik Ninotski Tent, Bandung, Jawa Barat kepada jip.co.id (19/12).

Roof tent ini bisa dipasang di mobil yang telah dibekali roof rail, roof bar atau roof rack.

Roof bar dan roof rack aftermarket mudah ditemui di berbagai toko aksesori mobil.

MINI Countryman dengan roof tent
www.press.bmwgroup.com
MINI Countryman dengan roof tent

(Baca Juga : Kemah Pakai Mobil, Ini Tiga Peralatan Keren yang Bisa Anda Pilih)

"Wajib tahu kemampuan angkut roof bar atau roof rack-nya, kalau yang 200 kg kuat buat 2 orang dewasa yang tidur di dalam roof tent," lanjut Ninot, sapaan akrabnya.

Bobot roof tent ini umumnya sekitar 50-90 kg, jadi mobil masih aman dikendarai.

Roof tent ini kebanyakan produk impor seperti buatan Front Runner, iKamper, ARB yang harganya bisa sampai Rp 30 juta sebuah.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa