Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Ford Godzilla Hadir, Tampang Sangar Tenaganya Luar Biasa

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 6 Agustus 2019 | 11:15 WIB
New Ford 'Godzilla' 2020.
caranddriver.com
New Ford 'Godzilla' 2020.

Jip.co.id - New Ford Godzilla 7.300 cc hadir dengan menggunakan mesin V8.

Mesin ini juga akan tersedia pada Ford Super Duty F-250, F-350, F-450, F-450, serta F-600.

Dikutip dari caranddriver.com, Ford sudah memberi petunjuk sejak enam bulan lalu namun baru-baru ini Ford mengungkapkan tenaga yang digendong oleh New Ford Godzilla.

New Ford Godzilla mampu menghasilkan tenaga 430 dk pada 5.500 rpm dan torsi 644 Nm pada 4.000 rpm dari mesin V8 yang akan dibawakannya.

Mesin Ford V8
caranddriver.com
Mesin Ford V8
Hadir pertama dalam model pickup super duty F-250 dan F-350, mesin baru yang akan hadir dengan mesin bensin V8 6.200 cc dan diesel Power Stroke 6.700 cc di jajaran.

Ford juga memperkirakan bahwa beberapa pemilik F-250 dan F-350 mungkin menginginkan sedikit kemampuan ekstra di bawah kap mobilnya, tetapi mungkin tidak siap untuk berkomitmen penuh dengan biaya upgrade ke diesel.

Oleh karena itu ada dua pilihan yang ditawarkan oleh Ford namun pasti ada perbedaan tenaga yang akan berbeda.

(Baca Juga: Modifikasi Double Cabin, Ford Ranger Satu Ini Dibuat Jadi Lebih Gagah)

Sedangkan versi dibawahnya akan diberi tenaga 350 Dk pada 3.900 rpm dan torsi 634 Nm pada 3.900 rpm, akan menjadi standar pada kabin sasis F-450, F-550, F-600 baru, Truk Medium Duty F-650 dan F-750, dan model sasis bergaris F-53 dan F-59.

Serta dibekali transmisi otomatis 10 kecepatan baru berdasarkan unit yang saat ini digunakan dalam F-150 akan dikombinasi dengan versi F-250 dan F-350.

Ford menunjukkan peningkatan pada model yang dilengkapi dengan 10-speed, karena transmisinya kali ini telah banyak direvisi untuk digunakan pekerjaan berat yang akan diterima kendaraan ini.

(Baca Juga: Kilas Balik, Ford Everest Mobil Diesel Keren yang Terpinggirkan)

Namun kalian masih dapat memilih transmisi enam kecepatan pada pikap Ford ini F-250 dan sasis F-350.

Tetapi untuk F-650 dan F-750, sasis bergaris F-53 dan F-59, serta model kabin sasis E-350 dan E-450, akan terus menggunakan model ganda versi overdrive dari transmisi enam kecepatan.

 

Sayangnya Ford masih merahasiakan tenaga yang akan dihasilkan oleh mesin diesel 6.700 cc, dan akan diumumkan pada akhir tahun ini, jadi jika kalian penasaran tunggu saja informasi yang akan kita jelaskan lagi dari pihak Ford.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa