Jip.co.id - Untuk pemilik Suzuki Jimny atau Katana yang sedang mencari kopel, langkah paling utama adalah memastikan terlebih dahulu tipe transfercase yang terpasang.
Lebih dikenal di kalangan penggemar Jimny dengan istilah transfercase ‘besar’ dan ‘kecil’.
Beda transfercase, maka beda juga pemilihan kopelnya.
Setidaknya kita mengenal dua macam kopel gardan Jimny di Indonesia untuk bisa dipilih. Kopel gardan besi solid merupakan tipe kopel yang dipakai oleh Jimny SJ410 rakitan tahun 1982 sampai 1985.
Baca Juga: Arm Ball Joint Mobil Bermasalah, Perhatikan Tanda-tanda Ini
Di mana semua kopel Jimny pada tahun itu menggunakan jenis solid dengan transfercase versi ‘kecil’. Sedangkan Jimny lansiran tahun 1985 ke atas, semuanya menggunakan kopel dari pipa sebagai standar dengan transfercase tipe ‘besar’.
Kopel besi solid menggunakan flange kecil sedangkan kopel pipa menggunakan flange dengan diameter lebih besar.
Khusus kopel solid bagian depan memiliki panjang sekitar 48cm dalam posisi rapat, sedangkan kopel pipa memiliki panjang 50cm dalam posisi rapat.
“Kekurangan Jimny yang menggunakan kopel solid terasa jika Jimny tersebut ditinggikan suspensinya lebih dari 3 inci. Kopel ini sepertinya kurang panjang, terutama saat suspensi berartikulasi. Tak jarang kopel ini copot dari spline kopelnya, bisa diakali dengan adaptor 2,5cm” ujar Tri Handoko.
Kopel pipa merupakan penyempurnaan dari kopel solid. Selain bisa dibalans, kopel pipa ini juga lebih bisa bertahan terhadap benturan.
“Kopel dari bahan pipa jika terkena benturan, maka bagian pipanya saja yang bakalan penyok, namun jika kopel solid terkena benturan, maka kemungkinan kopel bengkok ini ada,” tambahnya.
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR