Utilitas, Bersih-bersih plus paska offroad

Senin, 31 Juli 2017 | 00:05 WIB

JIP - Off-road dengan menggunakan kendaraan 4x4 kesayangan, merupakan suatu kegembiraan tersendiri.

Walaupun sebenarnya hobi kita yang nyeleneh ini, cenderung bikin kendaraan kesayangan kita selalu dekil.

Lantaran berhubungan dengan lumpur, air dan berbagai ragam material yang ditemui di medan off-road.

Bersih-bersih plus paska offroad

Sudah jadi panduan wajib seusai off-road, kendaraan wajib dicuci total. Tak hanya bodi, namun juga bagian kolongnya.

Bagian yang terlihat mata wajib bersih dari tempelan lumpur. Namun sayang sekali, masih banyak bagian yang sulit dijangkau, hanya dengan mengandalkan semprotan air.

Terlebih apabila jip diajak menyeberang kubangan, apalagi sempat berendam dalam kubangan tersebut.

“Terdapat kemungkinan air berhasil masuk ke dalam unit rem, transmisi ataupun bagian lain, terutama jika kendaraan sempat berhenti di dalam kubangan,” tutur Tri Handoko dari CBX workshop.

“Kita tidak pernah tahu dengan pasti, apakah air sempat masuk atau tidak, lantaran tak bisa dideteksi hanya dengan dilihat saja,” sambung Asep Hale dari Hale 4x4.

“Mau tidak mau harus dilakukan pengecekan secara khusus dan sekaligus membersihkannya,” sambung pebengkel asal Bandung ini.

“Jangan dibiarkan kotoran mengering, karena bisa menyebabkan kerusakan lebih besar. Sebaiknya segera lakukan langkah pembersihan segera,” wanti Hale.