Ini Dia Penantang Mesin V8 Yang Jadi Ciri Khas Mobil Amerika

Indra Aditya - Minggu, 5 November 2017 | 16:15 WIB

Ford F-150 (Indra Aditya - )

Layaknya keluarga Ecoboost lainnya yang menganut sistem induksi turbocharger, Ford membekalinya twin turbocharger merek BorgWarner K03 yang diset dengan boost low pressure.

Hasilnya, mesin Ford 3.5 Ecoboost ini mampu menghasilkan tenaga 350 hp dengan torsi luar biasa, yakni 569 Nm!

Transmisi Ford Ecoboost 3.5 V6

Lebih besar 50 Nm dari mesin V8 andalan General Motors, yakni EcoTec3 yang berkapasitas 5.300 cc yang hanya mampu menghasilkan 519 Nm, dan juga lebih ringan.

Tak hanya itu, Ford juga membekali transmisi otomatis dengan 10 percepatan dari keluarga Ford 10R80 Automatic Transmision.

Ford mengklaim transmisi barunya ini mampu menghasilkan rasio gigi yang lebih fleksibel demi mendapatkan efisiensi konsumsi bahan bakar, namun tetap kuat untuk mengimbangi towing capacity dari Ford F-150 yang mencapai 3,4 ton.