JIP.CO.ID - SUV terbaru KIA Stonic yang berbasis Hyundai Kona menampakkan dirinya di Amsterdam.
Meski begitu, KIA Stonic banyak kemiripan dengan hatchback KIA Rio.
Makanya, bila dilihat sekilas, terdapat kemiripan antara KIA Stonic dengan Rio.
Kemiripan antara KIA Stonic dengan Rio kembali terasa di interior.
Hal ini dikarenakan desain dasbor KIA Stonic menggunakan model yang sama dengan Rio ketimbang dengan rival segrupnya, Hyundai Kona.
Tapi, interior KIA Stonic lebih mewah dari Rio berkat adanya sentuhan panel kayu di dasbor dan konsol tengah.
Kia Stonic mempunyai konektivitas yang baik sebab, head unit crossover ini bisa tersambung dengan Apple CarPlay dan Android Auto.
(BACA JUGA: Otobursa.com Diskon Produk Car Care, Buat Yang Doyan Poles Mobil)
Selain itu, Kia Stonic juga dilengkapi dengan segudang fitur keselamatan seperti emergency braking system with pedestrian detection, lane departure warning, driver attention warning, blind spot detection dan rear cross traffic alert.
Terdapat empat pilihan mesin pada Kia Stonic.
Pilihan pertama mesin berkapasitas 1.000 cc dengan turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 116 dk.
Sementara mesin berkapasitas 1.250 cc yang juga dipakai oleh Picanto terbaru.
Pilihan teratas di jajaran mesin bensin menggunakan mesin berkapasitas 1.400 cc.
Satu-satunya pilihan mesin diesel pada KIA Stonic memiliki kapasitas sebesar 1.600 cc dengan tenaga dan torsi yang masih belum diumumkan oleh Kia.
Kia juga belum mengumumkan harga jual Stonic. Tapi yang jelas, mobil ini mulai dijual pada akhir tahun ini di Eropa dan kemudian menyusul untuk pasar Amerika.