JIP.CO.ID – Indikator mobil bisa jadi penghubung komunikasi antara mobil dan pengemudi.
Nah, berikut indikator-indikator di dasbor mobil yang jarang diketahui:
- Lambang Aki
Lambangnya plus dan minus di dalam kotak.
Tanda ini menunjukan kondisi aki, bila tanda ini muncul disertai dengan kelistrikan mobil bermasalah seperti lampu redup atau tidak bisa starter.
Hal tersebut bisa menunjukkan aki mobil soak atau sistem kelistrikan bermasalah.
(BACA JUGA: Menanti Tampilan Jeep Cherokee 2019)
- Airbag
Gambar balon dengan orang di belakangnya, biasanya berwarna merah.
Ini menunjukan sistem airbag berfungsi normal atau tidak.
“Jika saat berkendara menyala berarti ada masalah pada airbag, sebaiknya langsung dicek ke bengkel resmi,” ucap Petrus Bona kepala bengkel Tunas Toyota Pasar Minggu, Jakarta Selatan.