Ada Penantang Tesla Model X Di Ajang CES 2018

Indra Aditya - Jumat, 12 Januari 2018 | 21:58 WIB

Byton concept (Indra Aditya - )

JIP.CO.ID – Bukan hanya sebagai ajang pamer teknologi terbaru produsen gedjet, Consumer Electronics Show (CES) 2018 juga diikuti produsen mobil.

Teknologi mobil listrik dan autonomous drive, mendominasi pameran yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat.

Salah satu produsen yang pamer mobil konsep listrik adalah Byton, pernah denger gak?

Byton adalah perusahaan start-up asal Tiongkok yang dikepalai mantan pekerja BMW, Carsten Breitfeld.

(BACA JUGA: Penjelmaan Toyota Land Cruiser Icon Di Indonesia)

Byton
Interior Byton Concept

Byton Concept adalah sebuah SUV listrik yang siap tantang langsung Tesla Model X.

Sisi eksterior terlihat sangat dinamis dengan tarikan garis tegas.

Menurut GridOto.com, desain kap mesin dan gril depan sepintas mirip Range Rover Evoque.

Paling menyita perhatian ada di bagian interior, dasbor seluruhnya adalah layar monitor, bahkan bagian tengah setir juga monitor.