Misalnya dengan mengganti motor elektrik yang lebih kuat seperti milik Warn 9500XP, Gigglepin, dan Miyogi.
Awal kiprah M8274 terjadi pada tahun 1974. Ia hadir untuk menggantikan Warn Belleview yang lahir pada 1959 dan pensiun di 1973.
(BACA JUGA: Ganti Gardan Sule, Alias Sumbu Lebar)
Sampai saat ini Warn M8274 masih dijual dan merupakan salah satu produk premium yang laris diburu penggemar off road sejati.
Nama Warn M8274 memiliki sejumlah arti tersendiri.
Huruf M berarti "Model".
Angka 8 menyatakan bahwa kapasitas tariknya sebesar 8000 Lbs atau di kisaran 3,6 ton.
Angka 2 menjabarkan bahwa perangkat ini memiliki arti ‘two way’ yang artinya dapat dioperasikan untuk menarik dan diulur.
Sementara 74 mengacu pada tahun peluncuran winch tersebut.