Dua Model Range Rover Disegarkan, Apa Yang Berubah?

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 15 Mei 2018 | 11:00 WIB

Range Rover dan Range Rover Sport, punya mesin yang sama. (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.idRange Rover dan Range Rover Sport facelift 2018 akhirnya resmi diperkenalkan oleh Jaguar Land Rover (JLR) Indonesia kemarin (14/5).

Pada bagian eksterior ubahan sebenarnya tak terlalu signifikan.

Keduanya masih mengusung bahasa desain yang memang diusung generasi terbaru model-model Range Rover dengan garis eksterior yang lebih halus dan dinamis.

Namun, ada penambahan beberapa aksen yang membuat Range Rover dan Range Rover Sport terlihat lebih atletis dan refined.

Untuk Range Rover, bagian depan terlihat lebih segar dengan desain gril motif honeycomb yang baru.

Taufan Rizaldy Putra
Lampu dan gril depan Range Rover
Bagian lampu depan Range Rover kini juga menggunakan Matrix LED dengan ring LED Daytime Running Light(DRL) berbentuk trapesium besar dan kecil.

Desain lampu Range Rover terbaru kurang lebih mirip dengan desain lampu dari 'adiknya', Range Rover Velar namun dengan sedikit penyesuaian terhadap desain Range Rover.

(BACA JUGA: Restorasi Si Merah Merona Suzuki LJ80V 1979)

Bagian lower grille pada bumper depan Range Rover terbaru juga lebih simpel dengan fog lamp LED yang lebih kecil dan kisi-kisi udara di bagian samping yang menyatu.

Taufan Rizaldy Putra
Lampu belakang dan bumper Range Rover Sport
Di bagian belakang, perubahan yang terlihat hanya ada pada diffuser yang mengusung desain outlet exhaust yang terlihat lebih menyatu dengan bumper.

Begitu pula desain lampu baru dengan dua buah ring LED mengotak yang memberi kesan segar di buritan Range Rover.