Restorasi Jeep CJ-7 Limited 1990 Indonesia Only

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 23 Mei 2018 | 16:30 WIB

Jeep CJ-7 Limited (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Bagi pecinta CJ-7 di Indonesia, keberadaan CJ-7 limited tentu tidak bisa dipandang sebelah mata.

Dalam sejarah keberadaan CJ-7 di tanah air, Limited merupakan kasta tertinggi dari CJ-7 yang dijual lewat jalur resmi ATPM di Indonesia.

Lapisan krom, frame kaca dengan seutas garis melintang, interior luks, kaca jendela belakang tinted dan peranti winch menjadi identitas jip yang dibanderol paling mahal dalam pricelist CJ-7 ini.

Sumber tenaga AMC 258 tetap menjadi andalan
Bagi pria berinisial HP ini, memiliki sebuah CJ-7 limited dalam kondisi komplit sudah barang tentu merupakan kebanggaan tersendiri.

(BACA JUGA: Mobil Listrik Tesla Model X Diubah Bergaya Off-road)

Namun yang jadi alasan utamanya bukan karena merupakan varian penghuni tahta tertinggi CJ-7 di Indonesia, namun karena spesifikasi standarnya justru lebih tinggi dari CJ-7 Limited yang beredar di Amerika.

Winch elektrik Ramsey merupakan peranti perlengkapan standar bagi CJ-7 Limited versi Indonesia
“Tipe yang dipasarkan di Amerika tidak banyak dibubuhi dengan aksesoris krom yang merupakan identitas prestise pada zaman itu.

Versi Indonesia malah telah dibekali dengan winch elektrik sebagai standarnya,” tutur wiraswastawan ini.

Gardan Dana 30 dan AMC 20 asli bawaan pabrik tentu saja masih dipertahankan keberadaannya
Karena memiliki spesifikasi lebih tinggi itulah maka ia sangat bangga dengan Limited versi Indonesia.

Jarang-jarang pabrikan menjual versi lebih mewah di negara lain.

Bumper depan dan belakang berlapiskan chrome merupakan salah satu ciri CJ-7 Limited versi Indonesia
HP cukup beruntung, CJ-7 limited yang berhasil dipinangnya punya kondisi cukup jempolan dengan perintilan ala Limitednya juga masih cukup lengkap.