Land Rover Defender Punya Mesin V8 dan Kabin Yang Mewah Banget

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 25 Juli 2018 | 13:40 WIB

Land Rover Defender garapan Ares Design (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Modifikasi Land Rover Defender ini adalah garapan bengkel Ares Design.

Bengkel modifikasi Italia ini memberikan sentuhan modern pada sektor eksteriornya.

Tapi, bukan cuma tampilanya aja yang modern, Defender ini juga dibekali dengan mesin prima.

Ares Design membekali Defender ini dengan mesin V8 4.500 cc yang di bore up jadi 4.748 cc.

(BACA JUGA: Ini Dia Tipe Ban Yang Sering Dipakai SUV, Anda Pakai Yang Mana?)

motor1
Mesin Land Rover Defender garapan Ares Design
Selain itu ada exhaust manifold dan ITG air intake baru yang terpasang pada Defender ini.

Biar suaranya yang dihasilkan gahar, Defender ini dibekali dengan exhaust system dari Milltek sports.

Tenaga yang dihasilkan dari mesin ini sebesar 278 dk dengan torsi 439 Nm.

Namun, Ares Design juga menyediakan mesin V8 4.698 cc dengan penambahan superchager.

(BACA JUGA: Kalau Mau Beli Mobil 4x4 Bekas Proyek Harus Waspada)

Mesin superchager ini mampu memompa tenaga hingga 474 dk dengan torsi 649 Nm.