Ini Dia Sherco 300 SE Factory 2019, Spek Enduro Setara Trail Balap!

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 13 November 2018 | 12:15 WIB

Sherco 300 SE Factory 2019 resmi masuk Indonesia (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Performa mesin 2-tak yang agresif, masih disukai penggemar motor trail, terutama di benua Eropa.

Makanya pabrikan seperti Sherco, terus mengembangkan motor trail dengan mesin 2-tak, salah satunya adalah 300 SE.

Beruntung buat peminatnya, sekarang 300 SE sudah tersedia di Indonesia, yang distribusinya dipegang oleh X-Club.

X-Club dikenal sebagai distributor riding gear untuk motorcross, adventure dan MTB, dengan merek seperti Fox, Shift dan TLD.

(BACA JUGA: Bagi yang Berminat Meminang Ford Everest Bekas, Perhatikan Hal Ini!)

Reyhan Firdaus / GridOto.com
Sherco 300 SE Factory 2018 memakai suspensi KYB
300 SE sendiri pernah datang ke unit redaksi, namun masih versi 2018, dengan model SE-R.

"Kalau yang ini merupakan model Factory, dengan spek paling tinggi dibanding 300 SE lainnya," buka Ario Sadewo dari X-Club.

Model Factory, punya beragam upgrade terutama di area kaki-kaki, karena model ini dipakai di tim balap Sherco.

Mulai dari suspensi KYB closed-cartridge, berbeda dengan model 2018 yang memakai WP XPLOR.

"Keunggulan suspensi KYB, sudah dilapisi Kashima Coating, lebih resistan dari kotoran, serta lubrikasinya lebih baik dibanding lapisan anodized biasa," jelas Ario.

Reyhan Firdaus / GridOto.com
Mesin 2-tak dari Sherco 300 SE Factory 2018
Lanjut ke area mesin, ada sedikit perubahan dibanding model 2018, karena secara spek masih sangat mumpuni.