"Kami sering melaksanakan safety driving clinic dan juga gathering Triton Community," ucap Irwan.
Salah satu strategi Mitsubishi meraih hati konsumen yakni menyematkan banyak fitur di Mitsubishi Triton.
(BACA JUGA: Buat yang Belum Ngerti, Ini Tips Saat Sebuah SUV Melewati Banjir)
Adapun model yang akan datang dan menggantikan model saat ini, kian banyak dijejali fitur canggih laksana sedan.
Khususnya fitur keselamatan dan kemampuan off-road.
Model baru ini lebih berkesan kokoh dan tangguh dengan sejumlah perubahan desain.
Mobil pikap ini dibekali mesin baru 4N15 MIVEC Turbo Diesel.
(BACA JUGA: Range Rover Velar Ini Dibuat Jadi Lebih Kekar)
Bertenaga 178 dk/3.500 rpm dan torsi 430 Nm/2.500 rpm.