Mitsubishi Pajero Sport Bekas, Godaan Kuat Generasi Kedua Yang Stylish

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 27 Januari 2019 | 11:00 WIB

Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2016 (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Pajero Sport pertama kali mengaspal di Indonesia 2009.

Mitsubishi Pajero Sport laris diburu konsumen lantaran SUV tujuh penumpang diesel ini cocok dengan kondisi Indonesia.

Saat ini memasuki generasi kedua dengan tampilan yang modern dan stylish.

Tak heran, godaannya sangat kuat di pasar mobil bekas.

Seperti yang satu ini, All New Pajero Sport Dakar 2016 yang merupakan pertama kali ganti model total menjadi generasi kedua.

(Baca Juga : Harga Big SUV Baru, Toyota Fortuner sampai Mitsubishi Pajero Sport)

 

Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Interior Pajero Sport Dakar 2016
Pajero Sport terbilang lebih nyaman untuk berkendara sendiri karena seting suspensi yang lembut.

Meski demikian tak membuat Pajero Sport kehilangan stabilitasnya walaupun memiliki ground clearance yang cukup tinggi.

Namun ini relatif karena ada juga konsumen yang lebih menyukai SUV dengan suspensi lebih kaku kayak Ford Ranger. 

Dari segi performa, mesin 4N15 pada Pajero Sport Dakar lebih bertenaga dibanding Fortuner dengan tenaga 178 dk dan torsi 430 Nm.

Transmisi otomatis 8-percepatan dari Pajero Sport juga menawarkan penyaluran tenaga yang lebih halus dan linear.

(Baca Juga : Tertangkap Basah Nih, Mitsubishi Pajero Sport Baru Ubahannya Apa Ya?)