Honda BR-V Lawas Harus Gigit Jari Jika Mau Upgrade jadi New BR-V

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 6 Mei 2019 | 09:00 WIB

New Honda BR-V (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Beberapa waktu lalu Honda BR-V mendapatkan penyegaran baik itu di eksterior maupun interior.

Namun bagi pemilik Honda BR-V lawas jangan mimpi untuk meng-upgrade mobil miliknya menjadi New BR-V.

Pasalnya PT Honda Prospect Motor (HPM) tidak menyediakan part yang mengalami penyegaran sebagai aksesori.

“Tidak bisa, kami juga tidak menyediakan part untuk upgrade. Karena memang sudah beda secara desain dengan versi sebelumnya,” terang Jonfis Fandy, selaku Marketing & After Sales Servis PT HPM di sela-sela acara test drive Honda New BR-V di Semarang, Jawa Tengah (2-3/5/2019).

Seperti diketahui penyegaran Low SUV Honda ini antara lain desain gril depan dengan pewarnaan hitam, bumper depan serta under spoiler depan.

Tak hanya itu, Honda juga menambahkan DRL di bawah headlight.

(Baca Juga : Ini Dia Perbedaan dari Honda BR-V Terbaru Dengan yang Terdahulu)

Serta mempercantik tampilan foglam dengan penambahan garnish.

Belum lagi tampilan peleknya juga berubah lebih stylish dengan pewarnaan two tone.

Pada bagian samping juga terdapat New Black Side Under Spoiler.

Sementara pada bagian interior, tampak joknya kini sudah berlapis kulit (khusus tipe Prestige) warna hitam, sehingga membuat kabin terkesa lebih mewah dan sporty.