Performa Mesin Mobil Menurun, Mungkin Ini Bisa Menjadi Solusinya

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 8 Mei 2019 | 20:45 WIB

Mesin Jeep Cherokee Country (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Salah satu penyebab performa mesin mobil bisa menurun adalah adanya tumpukan karbon di mesin.

Tumpukan karbon yang meningkat bisa menyebabkan performa mesin menurun drastis.

Performa mesin mobil menurun ini indikasinya adalah konsumsi BBM menjadi lebih boros dan mesin mudah knocking (ngelitik).

Untuk itulah, perlu penanganan khusus untuk mengusir tumpukan karbon tersebut atau sering disebut dengan carbon clean.

Dengan motode ini, tumpukan karbon akan dibersihkan dengan cairan kimia.

(Baca Juga : Ini Dia Kelebihan dan Kekurangannya dari Blok Mesin Aluminium)

Ada beberapa cara dapat dilakukan untuk membersihkan karbon di ruang bakar.

Cara pertama dengan memasukan penetran via throttle body seperti produk DCS, Soft99 dan lainnya.

Membersihkan tumpukan kerak atau karbon di ruang bakar
Konsekuensinya, fuel system seperti pompa bensin dan injector luput dari proses pembersihan.

Cara kedua dapat dilakukan dengan memasukan cairan kimia melalui tangki bahan bakar.

Fuel system akan turut dibersihkan meski minimnya konsentrat akibat jumlah bahan bakar di tangki membuat proses pembersihannya menjadi lama sehingga rasanya tidak terasa instan.

(Baca Juga : Beli Chevrolet Trooper Bekas, Ini Tips Mudah Cek Kondisi Mesinnya)

Cara ketiga dapat dilakukan dengan mem-by pass saluran bahan bakar seperti produk lansiran 3M.

Alhasil, cairan kimia tersebut langsung diinjeksikan ke injector, meski dengan konsekuensi proses pengerjaannya yang cukup sulit.