Ini Dia Keseruan TDI Solo Raya Bermain Off-Road di Kali Sukoharjo

Nabiel Giebran El Rizani - Kamis, 11 Juli 2019 | 13:30 WIB

Jalur dari rute offroad yang digunakan oleh TDI Solo Raya sangat menantang. (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Pada akhir pekan kemarin, Taft Diesel Indonesia (TDI) chapter Sola Raya mengadakan acara off-road bareng di kawasan Sukaharjo, Jawa Tengah.

Acara dengan nama Millenial Off-Road TDI Solo Raya tersebut digelar guna memperingati ulang tahun komunitas mereka yang ke-10 serta Hari Jadi Kabupaten Sukoharjo yang ke-73.

Kegiatan off-road tersebut menarik peserta dari berbagai daerah.

Dilansir dari Tribunsolo.com, ketua pelaksana kegiatan Millenial Off-Road TDI Solo Raya, Bambang Sunarwan, sekitar 127 mobil dari berbagai kota berpatisipasi dalam acara ini.

(Baca Juga: Ini Dia Pilihan Mesin Diesel Buat Engine Swap Daihatsu Taft )

"Ada sekitar 127 peserta yang mengikuti kegiatan ini, dengan peserta terjauh dari Surabaya dam Banten," katanya.

Track yang harus ditempuh peserta off-road pada acara ini melalui rute Lapangan Pringgodani, Mulur, Sukoharjo menuju Alas Karet, Sukoharjo.

Keseruan acara Millenial Off-Road TDI Soloraya
Pada rute ini, terdapat banyak jalur yang terjal dan menantang dengan berbagai tingkat kesulitan.

Dengan adanya jalur yang menantang, menambah menarik kegiatan off-road mobil ini.

"Pada jalur 4x4 ekstrim banyak susur sungainya saat menuju alas karet, begitu juga di jalur 4x4 fun yang ada susur sungainya. Di jalur 4x2 lebih fun family tantangannya di alas karetnya," jelasnya.

Untuk jalur 4x4 fun dan ekstrim di Millenial Off-Road TDI Solo Raya, jalurnya sangat menantang.