Adapun Porsche Macan saat ini menjadi tulang punggung penting bagi perusahaan yang bermarkas di Stutgart, Jerman tersebut.
Pasalnya, model Macan dengan mesin 2.000 cc empat silinder ini menjadi model terlaris dalam beberapa tahun terakhir.
Porsche juga tetap berkomitmen untuk tidak meluncurkan model kendaraan dengan menggunakan mesin diesel.
(Baca Juga: Rem Cakram VS Tromol, Mana yang Lebih Pas? )
Dikarenakan pada 2018 lalu, merek asal Jerman ini mengumumkan untuk menghentikan penjualan dieselnya, dampak dari permasalahan dengan VW Group.
Jika keputusan itu dibatalkan, mesin diesel yang efisien sudah tersedia di VW Group, namun ada satu hal yang tidak akan terlihat yaitu plug-in hybrid, karena baterainya akan memakan ruang cukup banyak di dalam bagasi.