Toyota Hilux Berhasil Dimodifikasi Jadi Lebih Kekar

Nabiel Giebran El Rizani,Hikmawan M Firdaus - Kamis, 19 Maret 2020 | 20:15 WIB

Modifikasi Toyota Hilux dengan tampilan berotot (Nabiel Giebran El Rizani,Hikmawan M Firdaus - )

Jip.co.id - Modifikasi Toyota Hilux ini mungkin bisa menjadi inspirasi buat yang ingin ubahan bergaya off-road tulen.

Modifikasi satu ini berbasis Toyota Hilux Revo Rocco dari Thailand yang diubah jadi makin berotot dan lebih jangkung.

Dari visual, tampilan pikap kabin ganda ini diubah jadi lebih sporty dengan warna merah dan decal hitam. Dipadu dengan sentuhan body kit custom.

Mulai dari depan ada bumper baru yang menjadi rumah bagi dua buah lampu tambahan.

(Baca Juga: Ini Dia Jenis-jenis Kabel Winch Untuk Off-Road)

YouTube/Rod on Tube
Tampilannya jadi lebih tinggi berkat lift kit 6 inci

Juga dengan gril custom lebih lebar serta tulisan Toyota di tengahnya juga berukuran besar.

Pada bagian kap mesin juga tampak diberi sentuhan hoodscoops sehingga tampak lebih berisi.

Di sisi bodi ada over fender terpasang serta spion baru dengan ukuran yang lebih besar.

Menengok ke belakang juga tak luput dari serangkaian ubahan. Sebut saja roll bar eksternal serta lampu tambahan di bagian atap.

(Baca Juga: Ini Hal yang Perlu Diketahui Tentang Transfer Case)

Toyota Hilux satu ini jadi terlihat lebih gagah dengan ubahan kaki-kaki yang kini dibuat lebih jangkung.

Suspensi Hilux ini telah disematkan lift kit hingga 6 inci serta ubahan lain yang membuatnya makin jangkung.

Tampilan pikap ini jadi terlhat lebih jangkung berkat pelek baru ukuran 16 inci dibungkus ban 37 inci.