Kalau Grand Hyundai Santa Fe cuma tersedia dengan mesin diesel saja.
Model flagship atau tertinggi ini memiliki sejumlah perbedaan dengan tipe XG.
(Baca Juga: Ingin Meminang SUV Bertransmisi CVT, Wajib Perhatikan Ini)
Berikut harga Hyundai Santa Fe terbaru di Indonesia.
Ini harga on-the road DKI Jakarta yang diunduh dari hyundaimobil.co.id pada 16 Juli 2020.
Hyundai Santa Fe GLS Bensin Rp 526.000.000.
Hyundai Santa Fe XG Bensin Rp 547.000.000.
Hyundai Santa Fe XG CRDi Rp 594.000.000.
Grand Hyundai Santa Fe CRDi Rp 643.000.000.
Alasan Kenapa Hyundai Santa Fe XG CRDi Begitu Asyik Dikendarai!
Jip.co.id - Hyundai Santa Fe tipe XG dengan mesin 2.199 cc VGT CRDi yang kami review, menghasilkan torsi maksimal sebesar 443 Nm di putaran 1.750-2.750 rpm.
Dengan torsi yang besar itu, jambakan dari mesin Santa Fe CRDi sangat terasa.
Terutama ketika putaran mesin sedang berada di 2.000 rpm dan pedal gas langsung diinjak dalam.
Selain respons mesin yang cekatan itu, adanya pilihan mode berkedara, dan tersedianya paddle-shift, menjadikan Santa Fe CRDi sangat fun to drive.
(Baca Juga: Ini Dia Perbedaan Cara Membersihkan Kabel Winch Nilon dan Baja)