Ngeri Nih, Jeep Cherokee Pakai Mesin Legendaris Toyota!

Nabiel Giebran El Rizani,Toncil - Rabu, 22 Juli 2020 | 11:15 WIB

Jeep Cherokee 1995. Dibangun ulang untuk balap (Nabiel Giebran El Rizani,Toncil - )

Jip.co.id - Jeep Cherokee satu ini adalah milik dari Prasetyo Edi Marsudi seorang penggemar mobil Jeep dan kegiatan balap khususnya off-road.

Ketika ikut balap speed off-road, dirinya lebih mengandalkan Jeep Cherokee.

Saat tahun 2015 dirinya membangun satu Jeep Cherokee lagi.

“Biar balapnya makin ramai. Jadi penonton dan pembalap terhibur semua,” sebutnya ketika itu.

Baca Juga: Beberapa Tanda Kopling Mobil Minta Diganti, Coba Mulai Dicek!

toncil/Otomotifnet.com
Mesin Toyota 2JZ-GTE masih dalam keadaan standar

Saat itu, dirinya berkolaborasi dengan Daniel Zebedeus dari Fadworks untuk membangun.

Sasis dibiarkan standar, hanya ada beberapa ‘permainan’ di beberapa titik. Daniel dikenal mampu meracik sasis dan suspensi dengan sangat baik.

Keahlian pria jangkung ini terlihat dari setiap hasil racikannya. Terbilang jarang untuk dibikin yang sama persis.

Pada Jeep Cherokee milik Prass 86 ini terlihat keunikan pada sistem roll bar dan juga four link kaki-kaki.

 

toncil/Otomotifnet.com
Link yang bisa disetel. Sedangkan ujung satunya, menempel di atas bonggol gardan