Kisah Pengerajin Aksesori RC Scale Adventure Dari Yogyakarta

Bimo SS - Selasa, 4 Agustus 2020 | 19:15 WIB

RC scale adventure (Bimo SS - )

Jip.co.id - Dalam dunia RC Scale Adventure di Indonesia, sosok yang satu ini sudah tak asing lagi, terkenal dengan aksesorisnya yang berlabel YM alias Yudha Made yang berarti Buatan Yudha.

"Emang nggak mau bikin nama yang ribet, simpel aja. Gawean Yudha. Pria bernama lengkap Yudha Hapsara ini memang cerdas dalam mengambil peluang di bidang aksesoris RC custom. Pasalnya, memang tak banyak pengrajin seperti Yudha khususnya di Indonesia.

Ketersediaan aksesoris RC bukan berarti tak ada produk massalnya, justru ada namun harga pabrikan cukup merogoh kocek, pun pilihannya terbatas. 

RC Scale adventure

Pengrajin lokal seperti Yudha patut kita acungi jempol dan terlebih bisa jadi inspirasi. Siapa sangka lulusan fakultas ekonomi ini terjerumus pada dunia kerajinan?! Ini dia kisahnya.

Baca Juga: Honda HR-V Ini Berhasil Diubah Jadi Lebih Sporty dan Juga Berotot

Awalnya Yudha tertarik pada miniatur diecast berukuran 1/43 atau 1/64 lalu berlanjut dengan mainan RC. "Tahun 2011 saya beli RC Axial standar pakai bodi Lexan, dilihat-lihat pengen saya pasangin aksesoris jerican.

RC scale adventure