Ford Ranger 4X4 Hurricane, Transmisi Otomatik Di Tengah Pemakai Manual

Iday - Jumat, 7 Agustus 2020 | 11:00 WIB

Ford Ranger Hurricane 4x4 2006. Exterior (Iday - )

Jip.co.id - Ini kisah tahun 2006 saat menjajal Ford Ranger 4x4 Hurricane.

Konsumen dihadapkan pilihan transmisi manual atau otomatik.

Adapun yang dijajal ini yakni Ford Ranger Hurricane bertransmisi otomatik.

Sementara umumnya, double cabin di tanah air bertransmisi manual.

Maklum, tak sedikit tunggangan berkategori 'truk' ini melakukan tugas berat di medan sulit.

Baca Juga: Ford Ranger Tahun 2011, Double Cabin Asal Amerika Harga Bersahabat

Belum lagi anggapan mobil transmisi manual lebih 'sakti' di medan off-road ketimbang otomatik, sehingga versi manual tetap lebih diminati.

Namun, tak semua ingin berpegal kaki menginjak pedal kopling.

Ketika berada di dalam Ranger ini, tak ada perbedaan menyolok dengan versi manual, kecuali pedal di kolong dasbor hanya dua buah, serta tuas di panel transmisi yang hanya bisa digeser ke depan dan belakang.

Melaju di jalanan aspal, tak ada bedanya. Hanya, ketika pedal gas diinjak dalam, antara raungan mesin dan tarikan mobil tak seresponsif Ranger manual.

Dok. OTOMOTIF
Ford Ranger Hurricane 4x4 2006